Nama ikan baung memang belum populer di kalangan masyarakat indonesia, meskipun di beberapa daerah ikan ini sangat dikenal karena kelezatan rasanya dan beragam manfaat dari ikan ini.
Dan kali ini Suka Ikan akan sedikit mengulas mengenai Jenis Jenis dan Daftar Harga Ikan Baung per Kilogramnya. Namun sebelum itu, akan kita bahas sedikit mengenai ikan ini.
Ikan Baung hidup di perairan air tawar dan jika dilihat sekilas ikan ini sangat mirip dengan ikan lele, namun ikan ini memiliki bentuk tubuh yang lebih ramping dan sisik yang lebih halus daripada ikan lele.
Ikan ini dikenal ikan yang lebih aktif pada malam hari, terutama dalam mencari makan. Ikan ini lebih banyak ditemui di perairan kalimantan dan sumatera.
Jenis Ikan Baung
Ikan Baung Putih

Warna ikan ini putih kecoklatan dan mampu hidup hingga mencapai sekitar 20 cm saja. Bentuk kepalanya agak pipih dan lebar.
Ikan baung jenis ini banyak ditemui di sungai sungai daerah Sumatera dan Semenanjung Malaya, di daerah sumatera ikan ini banyak ditemui di Sumatera Utara, lebih tepatnya di Riau daerah Indragiri, Jambi, dan Sumatera Selatan di daerah Banyuasin dan Ogan.
Ikan Baung Tageh

Untuk jenis ini cukup banyak tersebar di daerah Pulau Jawa. Di dalam bahasa Betawi biasa disebut dengan nama Ikan Bawon.
Berbeda dalam bahasa sunda ikan ini disebut Ikan Singgal atau Singgah, dan lain lagi jika dalam bahasa jawa ikan ini lebih akrab disapa Ikan Tageh.
Di beberapa tempat lain, juga masih banyak nama lain dari ikan konsumsi air tawar ini, seperti di daerah Banyumas, ikan ini dikenal dengan nama Ikan Baceman.
Panjang ikan ini bisa mencapai 40 cm dengan warna tubuh yang kecoklatan dan kepalanya pipih dan datar serta tubuhnya pipih dan tegak.
Ikan Baung Kuning

Jenis ikan ini mampu tubuh hanya mencapai panjang sekitar 20 cm-an saja, dan memiliki warna kuning kecokelatan, serta terdapat garis memanjang berwarna kuning krem pada bagian tengah tubuhnya.
Bentuk kepala ikan ini agak pipih dan datar, seperti ikan lele. Ikan ini banyak ditemukan di Sungai Cianten, Ciliwung, Cidurian Citarum, Cikeas, Cimanuk dan Cisokan.
Manfaat Mengonsumsi Ikan Baung
- Meningkatkan nafsu makan
- Meningkatkan hormon kewanitaan dan juga kejantanan
- Mampu membantu menyebuhkan luka
- Mencegah penyakit asma
- Menghaluskan kulit
- Mencegah Kanker Usus
- Sebagai Mood Stabilizer (Penyetabil Mood Pikiran)
- Sebagai sumber protein hewani
Daftar Harga Ikan Baung
Nama Daerah | Harga |
---|---|
DKI Jakarta | Rp 65.000 |
Bandung | Rp 60.000 |
Bogor | Rp 62.000 |
Banjarmasin | Rp 58.000 |
Yogyakarta | Rp 50.000 |
Semarang | Rp 55.000 |
Palembang | Rp 63.000 |
Denpasar | Rp 68.000 |
Tanggerang | Rp 53.000 |
Padang | Rp 52.000 |
Depok | Rp 60.000 |
Bekasi | Rp 60.000 |
Medan | Rp 62.000 |
Surabaya | Rp 58.000 |
Itulah tadi daftar harganya, namun kedepannya tidak menutup kemungkinan harga bisa berubah sewaktu waktu, tergantung kondisi pasar.
Baca Juga : Harga Ikan Lele
Dan bagi kamu yang mencari Harga Bibit Ikan Baung sekitar Rp 500 per ekornya, tergantung ukuran dan usia ikan.
Demikian Artikel tentang Jenis dan Harga Ikan Baung yang dapat kami informasikan kali ini, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.